- Ajak Srikandi Polwan, Kapolres Rohil Tanamkan Semangat Green Policing kepada Generasi Z di SMAN 2 Tanah Putih
- Tragis! Diduga Dibuang Orang Tua, Mayat Bayi Baru Lahir di Kampar Tewas dengan Luka Gigitan Anjing
- Hari Santri 2025, Kapolres Kampar: Momentum HSN Jadi Modal Utama Pembangunan dan Pilar Peradaban Bangsa
- 90 Pekerja Migran Bermasalah di Pulangkan dari Malaysia, 1 Diantaranya Hamil 8 Bulan
- Tim RAGA Res Polres Kampar Gencar Patroli Malam, Antisipasi Balap Liar dan Premanisme
- Kapolres Rohil Pimpin Patroli Tim RAGA, Tegas Berantas Premanisme dan Geng Motor
- Usai Divonis 17 Tahun, Gembong Narkoba Mak Gadih Kini Djerat Kasus Pencucian Uang Rp5,4 Miliar
- InJourney Airports Ramah Difabel, Bandara SSK II Salurkan Bantuan Kacamata Baca untuk Siswa Pekanbaru
- Cegah Kenaikan Harga Beras, Polres Kampar dan Satgas Pangan Sidak Sejumlah Mini Market di Bangkinang
- Kapolres Rohil Salurkan Bantuan Sosial di Daerah Pesisir Terpencil Lewat Program Jelajah Riau Untuk Rakyat (JALUR)
Banjir Jalintim Pelalawan, Flyover Usulan Solusi Jangka Panjang

Keterangan Gambar : Foto : Istimewa
FN Indonesia Pekanbaru - Banjir yang terjadi di Jalan Lintas Timur (Jalintim) khususnya Kilometer (KM) 83, Kecamatan Pangkalan Kuras, Kabupaten Pelalawan masih terjadi. Banjir yang sudah terjadi sepekan lalu itu kini sudah menghambat berbagai aktifitas sosial.
Bahkan pada titik ini, kendaraan roda empat jenis pun sudah dibatasi melewati. Kecuali kendaraan jenis truk. Dikhawatirkan, tingginya luapan banjir akan berdampak buruk pada kondisi mesin mobil.
Menanggapi hal ini, Kepala Balai Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) Riau, Yohanes Tulak, mengungkapkan bahwa pihaknya telah melakukan beberapa langkah penanganan.
Baca Lainnya :
- Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Seksi Giatja Lapas Pekanbaru Panen 210 Butir Telur Ayam0
- Peluncuran TLH WALHI Riau 2025: Memutus Konflik Ekologis di Tanah Melayu0
- Meminimalisir Risiko Laka Lantas, AKP I Made Juni Bersama Personel Cor Jalan Berlubang0
- Program Asta Cita, Lapas Pekanbaru Panen Raya 136 kg Sayur Kangkung0
- Kombes Taufik Pimpin Rapat LLAJ, Jelang Libur Panjang Isra Miraj dan Imlek 20250
Dalam jangka pendek, pengaturan lalu lintas dengan sistem buka-tutup telah diterapkan, dan tanda pembatas jalan dipasang untuk memastikan kendaraan tetap berada di jalur yang aman.
"Untuk mengantisipasi lonjakan lalu lintas saat libur panjang, jalur alternatif melalui Simpang Japura-Kuantan Singingi telah disiapkan," ujar Yohanes, Jumat.
Disampaikan, bahwa BPJN bersama Balai Wilayah Sungai serta Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) juga mengadakan rapat virtual untuk membahas modifikasi cuaca dan pengaturan pintu air Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Koto Panjang.
Namun, Yohanes menegaskan bahwa penurunan pintu air memerlukan waktu 3–4 hari untuk berdampak, tergantung curah hujan.
Sebagai solusi jangka panjang, Yohanes mengusulkan pembangunan flyover di jalan lintas tersebut untuk mengatasi banjir yang berulang dan meningkatkan efisiensi transportasi.
"Jika banjir ini menjadi masalah tahunan, maka pembangunan flyover adalah solusi yang kami usulkan kepada Kementerian PUPR," kata Yohanes.
Banjir yang melanda kawasan ini menjadi pengingat akan pentingnya perhatian terhadap infrastruktur di daerah rawan bencana untuk meminimalkan dampak ekonomi dan sosial di masa mendatang.
Sumber : (Mediacenter Riau/mtr)











